Selasa, 30 September 2014

" Pengalaman Mengubah Rutinitas"

 
 
Setiap orang pastinya memiliki segala rutinitas / kebiasaan. Namun, terkadang setiap kebiasaan yang dilakukan terkadang membuat kita menjadi jenuh, dan semakin jenuh dengan kegiatan yang kita lakukan setiap hari. Untuk itu agar anda dapat mengatasi kejenuhan tersebut, anda harus berlatih dan mengubah cara /sikap yang anda lakukan.

Berikut ini adalah pengalaman saya, ketika saya merubah suatu rutinitas yang biasa lakukan setiap hari...

Selama menjalani kuliah di universitas trunojoyo madura,  setiap hari biasanya,  saya menghabiskan pengeluaran rata rata diatas Rp 10.000,00 . Kemudian saya berpikir ? bagaimana caranya agar bisa hidup hemat di negara perantauan yang jauh dari orang tua? dan bagaimana caranya supaya saya bisa bertahan hidup dengan pengeluaran  yang sehemat mungin?

Kemudian saya mulai berpikir,  dan berusaha untuk mengubah kebiasaan tersebut dengan melakukan hal hal yang pada awalnya membuat saya merasakan shock dan keanehan yang luar biasa. Namun mau gimana lagi, saya harus terus berusaha mencoba dan mencobanya. Sampai kegiatan tersebut dapat mengubah rutinitas saya. Karena sesungguhnya bisa itu karena kita terbiasa melakukan sesuatu.

Untuk dapat mencapai  target yang diingkan, dengan pengeluaran rata rata dibawah Rp 10.000,00 per hari, saya mencoba untuk  makan sehari 1 x. Apakah dengan hal tersebut tubuh saya akan lemas?  Atau malahan tidak bersemangat dalam melakukan segala aktivitas ? ya, memang saya akui, pada awalnya memang susah dan berat. Saat itu tubuh ini terasa lemas dan tidak seperti biasanya. Rasanya ingin sekali melawan. Bagaimana kalau nanti malah jatuh sakit dan kondisi tubuh ini akan drop? 







Ternyata alhamdulilah, bagi orang yang tidak memiliki sakit mag akut seperti saya , hal ini memang biasa. Malahan saya merasa kalau tubuh ini terus dimanja dengan berbagai segala hal yang diingkan, kapan lagi tubuh kita akan tertantang ?
Selain itu saya juga ingin membuktikan apakah teori yang dikatakan dedektiv conan itu benar? Kata conan, otak akan lebih cepat bekerja ketika perut kita kosong.

Karena yang mebuat kita semangat untuk melakukan berbagai aktivitas adalah energi energi yang ada dalam diri kita sendiri.  Jadi meskipun saya makan sehari Cuma 1 x itu tidak masalah karena saya usahakan untuk minum air putih sebanyak banyaknya. Karena tubuh ini sebagian besar terdiri dari air, apalagi otak kita.  Dan alhamdulillah saat ini saya masih bisa bertahan dan saya akan terus berusaha  untuk meminimalkan segala pengeluaran yang ada untuk mencapai target dalam hidup ini yaitu agar bisa hidup hemat. Karena bisa itu dimulai dari terbiasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar